KEARIFAN LOKAL
Kamis, 27 November 2014
DAD Prov. Kalteng Terima Bantuan Alat Musik Trasional dari Disbudpar Provinsi Kalteng
Dalam upaya mendukung Kelembagaan Adat Dayak (DAD Prov. Kalteng) agar mampu membangun karakter Masyarakat Adat Dayak melalui upaya pelestarian, pengembangan dan pemberdayaan adat istiadat, kebiasaan-kebiasaan dan menegakkan hukum adat dalam masyarakat, pada tanggal 25 Nopember 2011, bertempat di Betang Hapakat, Disbudpar Prov. Kalteng melalui Kadis Budpar (Drs. Yuel T) menyerahkan bantuan Alat Musik Tradisional Dayak serta kelengkapan pakaian adat tari pada DAD Provinsi Kalteng. Dalam acara penyerahan tersebut, Kadis Budpar menyampaikan bahwa bantuan tersebut adalah sebagai salah satu bentuk kepedulian dari Disbudpar untuk dapat bersinergi dengan kelembagaan DAD untuk memperkokoh keberadaan masyarakat adat dayak dengan segala kearifan lokalnya dengan melakukan upaya pelestarian, pengembangan dan pemberdayaan.
Lebih lanjut Ketua DAD Prov. Kalteng (Bpk Sabran Achmad) menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada pihak Disbudpar atas bantuan yang diberikan. Dengan bantuan tersebut tentunya akan memberikan manfaat yang besar bagi DAD, terlebih pada tahun 2015 mendatang akan digelar FESTIVAL BUDAYA DAYAK KALTENG KE - 2 di Betang Hapakat Jl. RTA Milono Km.3,5 Palangka Raya. Ketua DAD juga menyampaikan agar kemitraan antara DAD dengan Disbudpar dapat semakin ditingkatkan secara khusus dalam hal pembinaan dan pengembangan potensi budaya dan pariwisata di Kalteng. Karena melalui sektor inilah yang akan dapat mendorong peningkatan ekonomi masyarakat tanpa harus merusak keberadaan lingkungan hidup di Bumi Tambun Bungai ini.
Dalam penyerahan bantuan tersebut, hadir pula Sekretaris DAD Prov Kalteng (Yulindra Dedy), Bendahara MADN (Dagud Djunas) dan unsur lainnya yang pada saat bersamaan dilaksanakan pula Rapat Kesiapan pelaksanaan Rapat Kerja DAD Se kalteng yang dikoordinir oleh Ketua Panitia Pelaksana (Isrodianson) dan sekretaris Panitia (Parada LKDR).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar